Dis Masashi Kishimoto.

By ILoveYou. Kakashi.

Kakashi and Sakumo

Bercerita pada ayah.

Selalu saja sama, betulkan yah?

Ayah, banyak hal yang ingin kutanyakan pada ayah jika ayah ingin tahu. Dan ayah tahu apa yang ingin kutanyakan? Cukup satu hal saja yang ingin kutanyakan. Bukan tentang mengapa langit itu bewarna biru bukan pula mengapa hari bisa berganti, dari siang menjadi malam. Bukan itu, yah. Aku tak butuh hal itu, karena aku yakin aku mampu mencari jawabannya dari buku-buku yang ada di perpustakaan desa tercinta kita, Konohagakure.

Tapi ayah. Hal yang akan kutanyakan ini adalah hal yang menjadi titik tumpu dari semua penderitaanku, yah. Sekalipun bukan menjadi dalang dalam penderitaanku, namun ini cukup membuat hatiku merasakan kehilangan yang "amat".

Ayah…

Aku ingin ayah jawab dengan jujur.

Aku ingin ayah jawab dengan benar.

Aku ingin ayah jawab dengan jelas.

"mengapa aku harus selalu merasa sendirian di banyaknya manusia yang berlalu-lalang?"

~~OO~~

Selalu saja sama, betulkan yah?

Ayah, banyak hal yang ingin kuberitahukan pada ayah jika ayah ingin tahu. Bisakah ayah menebak apa yang akan kuberitahukan? Cukup satu hal saja yang ingin kuberitahukan. Bukan tentang Jiraiya-sama yang terus menerus membuat buku yang sering kubaca yang kata orang tak pantas dibaca di depan umum bukan pula tentang Tsunade-sama yang kini menjadi satu-satunya Jokage perempuan yang memimpin desa. Bukan itu, yah. Aku tak butuh hal itu, karena aku tahu mereka memang hebat. Jiraiya-sama, hebat dalam membuat buku yang ter-la-rang—hebatkah?- dan Tsunade-sama, hebat dalam memimpin desa yang membuat para ninja takluk dengan pesona kemarahannya.

Tapi ayah. Hal yang akan kuberitahukan ini adalah hal yang menjadi beban dari semua penderitaank, yah. Sekalipun bukan menjadi dalang dalam penderitaanku, namun ini cukup membuat hatiku merasakan kehampaan yang "pahit".

Ayah…

Aku ingin ayah memberi jalan keluarnya.

Aku ingin ayah memberi apa yang harus dilakukan.

Aku ingin ayah memberi jalan terbaik.

"mengapa aku harus selalu merasa sendirian di banyaknya manusia yang berlalu-lalang?"

~~OO~~

Ayah…

Jika diperbolehkan. Aku ingin bercerita tentang diriku bersama ayah sepanjang waktu, seperti waktu itu. Ketika dengan tenang ayah mendengarkan celotehan aku yang berusia 5 tahun dan ayah pasti memberi jawaban yang memuaskan untukku.

Ayah…

Jika diizinkan. Aku ingin bercerita tentang diriku bersama ayah sepanjang waktu, seperti waktu itu. Ketika dengan mudahnya aku kebingungan ayah pasti memberi jawaban yang terbaik untukku.

Dan saat ini…

Aku ingin ayah memberi jawaban.

"mengapa aku harus selalu merasa sendirian di banyaknya manusia yang berlalu-lalang?"