Naruto © Masashi K.


Warning!

Akibat akhir-akhir ini (3 bulan lebih tepatnya), Mee kecanduan shojo manga bertemakan reincarnation, isekai, villain sebagai main chara, jadi kali ini fic ini akan bertemakan seperti itu~

Fic ini akan tetap memiliki banyak kekuarangan seperti typo, kegajean bahasa, alur yang tidak normal dan karakter-karakter yang keluar batas, baik di luar maupun dalam alias OOC parah!

Karena Mee lagi pengen banget bikin angst yang endingnya death cara, jadi maafkan kalau lagi-lagi ini tragedy (maafkeun Mee yang seorang penyembah cerita tragis) *digebukin*


.

.

.

.

.


Happy reading!


.

.

.

.

.

Someone POV's

Telat! Telat! Telat!

Aku membawa kakiku berlari menyusuri jalan aspal. Kelasku akan dimulai sebentar lagi dan aku masih setengah jalan menuju kampusku!

Seharusnya aku tidak begadang untuk menamatkan pengulangan anime favoritku tadi malam. Aku jadi terlambat bangun pagi. Yah, mau bagaimana lagi, aku terlampau suka seri itu sih, sudah berpuluh-puluh kali aku menontonnya. Kalian bertanya kenapa aku menyukainya ? Tenang saja! Akan aku jelaskan!

Anime kesukaanku ini, diadaptasi dari sebuah otome game (yang juga merupakan game favoritku) populer dari dua atau tiga tahun belakangan, dan sampai sekarang masih dimainkan. Hebat bukan ? Oh iya, seharusnya aku menjelaskan tentang animasinya, ya. Baiklah, selain dari alur cerita yang menarik khas otome game, capture target yang sangaaaaaat tampan, animasi ini tidak hanya menayangkan satu alur dari satu capture target, tapi juga semua alur dari semua target. Bahkan bad-end nya juga tersedia!

Aku suka mendengarkan suara semua capture target saat aku menontonnya, dimana jika kita memainkan gamenya, hanya dapat mendengar suara mereka disaat-saat tertentu. Apa yang lebih baik dari ini ?!

Aku berhenti di penyebrangan jalan, menunggu lampu merah. Aku mengecek ponselku, ah, aku mendapat notifikasi kalau berhasil melewati quest mengalahkan villain. Dengan begini, aku bisa menamatkan rute ini lagi. Meskipun sudah menamatkan seluruh rute puluhan kali, aku memang sudah ketagihan judul ini sih, baik animasi maupun gamenya.

Ah, maafkan aku ya love rival. Kau mati lagi di seri ini.

Mungkin bukan hanya aku, atau hanya aku (?), tapi aku merasa simpatik pada villain di cerita ini. Padahal aku yakin ia sebenarnya baik, nasibnya saja yang buruk. Ia seperti ditakdirkan untuk selalu mati. Ending di semua rute selalu karakter utama bahagia dengan salah satu capture target saat ia sudah dihukum mati ataupun terbunuh. Hmm, mungkin ada satu rute ia tidak diketahui mati atau tidak. Saat dimana dia diusir ke hutan iblis sebagai penghukuman

"…"

Ahahah! Itu sih pasti mati ya! Dia kan seorang gadis bangsawan yang apapun disiapkan oleh pelayan. Bagaimana bisa bertahan hidup sendiri ?

Huft,

Andai aku bisa memberitahunya, pasti ia bisa hidup bahagia tanpa harus menjalani hidup yang menyedihkan.

Snap!

Eh ?

Kenapa sekitarku putih sekali ? Ada yang menyalakan suar kejut ? Ada acara tv ?

[Halo,]

Suara ? Siapa ?

[Aku biasa dipanggil sebagai 'Dewi' oleh para makhluk mortal,]

Oh, jadi beneran ada acara tv ya ? Mungkin pembuatan sinetron ? Ah, gawat! Kelasku

[Kau tidak bisa lagi mengikuti kelasmu, malaikat kecilku. Kau sudah meninggal. Mungkin kau tidak ingat, tapi kau melompat untuk melindungi gadis kecil yang akan tertabrak dan mengorbankan dirimu.]

Pasti dia bukan berbicara padaku.

[Aku berbicara padamu, malaikat kecilku yang lucu.]

"…aku ?"

[Iya, kau.]

"…"

[…]

"….."

[…?]

Ehm,

Permisi,

Huuf—

"HAAAAHHH ?!"


Otome game (oto-ge) : game yang paling banyak dimainkan oleh perempuan, baik remaja maupun dewasa. Game seperti ini biasanya bertemakan reverse harem, romansa dan drama. Contoh otoge yang sekarang popular dan telah dijadikan webtoon adalah Mystic Messanger.

Reverse harem : kebalikan dari harem, yaitu dimana karakter utama adalah perempuan yang dikelilingi banyak laki-laki.

Capture target : target yang dapat dipilih dan memiliki rute masing-masing, rutebiasanya ditentukan oleh pilihan-pilihan 'jawaban' yang kita pilih saat bermain game. Capture target biasanya lebih dari satu orang dan kita hanya bisa memilih satu dari mereka.


Mee kembali dengan cerita baru dan tenggat waktu publish baru yang kemungkinan besar akan menjadi sangaaat~ lama~ *di smekdon*

Prolog segini dulu, chap 1 akan nyusul dengan cepat meskipun chap di fic Mee yang lain kemungkinan tidak akan up di waktu dekat, heheh *dipendem*

Inspirasi Mee buat fic ini sedang sederas nafsu makan Mee waktu liat orang mukbang makan nasi kare *hiya

Tolong berikan masukan untuk perkembangan menulis Mee ya kawand-kawand yang budiman, yang tak berbudi, yang budi-budian dan terbudi-budi yang lain~

Salam sehat rajin cuci tangan dan gosok gigi (?),

Meenyaaw